Dampak Gunung Merapi Meletus, Bandara Adi Sucipto Ditutup Sementara

Mitra Jatim
Publiser ~
1 minute read
0

Jakarta,Mitra-Jatim.com- Paska letusan freatik Gunung Merapi pada Jumat pagi (11/5/2015) sekitar pukul 07.32 WIB menyebabkan hujan abu terjadi di beberapa tempat, khususnya di bagian selatan hingga barat daya puncak kawah Gunung Merapi.  Akibatnya, Bandara Adi Sucipto Yogyakarta untuk sementara ditutup, karena terdampak sebaran hujan abu vulkanik Gunung Merapi.

”Pihak otoritas Bandara Adi Sucipto telah menyampaikan penutupan sementara bandara berlaku dari pukul 10.42 WIB sampai dengan 11.10 WIB pada Jumat tanggal 11 Mei 2018. Selanjutnya akan dilakukan evaluasi," kata Kepala Pusat Data Informasi dan Humas Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB) Sutopo Purwo Nugroho, Jumat (11/5/2018).

Dia menambahkan, hujan abu terjadi di beberapa tempat di wilayah Kabupaten Sleman Yogyakarta. Meliputi Kecamatan Tempel, Turi, Pakem, Cangkringan, Ngemplak dan sebagian Kecamatan Sleman. Di Sleman hujan abu turun di daerah Jombor, Ngaglik, Pasar Sleman, Jakal KM 10, Godean, Depok dan Gamping. Di Kota Yogyakarta hujan abu di daersh Stasiun Tugu, Bumijo, Malioboro, Gamping, dan Timoho.

Sutopo mengatakan, BPPTK PVMBG tidak merekam adanya peningkatan kegempaan di Gunung Merapi. Paskaerupsi, kegempaan yang terekam tidak mengalami perubahan dan suhu kawah mengalami penurunan. Status Gunung Merapi tetap Normal (Level I). ”Karena itu, masyarakat kami imbau tetap tenang dan tidak perlu panik. Gunakan masker, jika melakukan aktitivitas di luar rumah," katanya. (leo/ayu/tom/edo)


Posting Komentar

0Komentar

Terimakasih atas tanggapan dan komentar anda, kami team Redaksi akan menyaring komentar anda dalam waktu dekat guna kebijakan komonikasi untuk menghindari kata kata kurang pantas, sara, hoax, dan diskriminasi.
Dalam jangka waktu 1x24 jam segera kami balas
Kami tunggu saran dan kritikannya, salam !!!

Posting Komentar (0)