"Polsek Kenduruan memperkuat patroli dan operasi yustisi selama PPKM Darurat," kata PLH. Kapolsek Kenduruan IPDA Sutrisno, S.H.
Polsek Kenduruan bersinergi dengan TNI dari Koramil Kenduruan dan Satpol PP Kec. Kenduruan " Dengan humanis kami memberikan himbauan kepada pemilik warung dan warga masyarakat maupun para pemuda yang nongkrong agar selalu mematuhi protokol kesehatan covid-19" katanya.
Kegiatan patroli dan operasi yustisi, kata IPDA Sutrisno, S.H dilakukan dalam rangka mendukung PPKM Darurat Jawa-Bali, tanggal 3-20 Juli 2021 guna memutus mata rantai penyebaran COVID-19 di wilayah Kec. Kenduruan, Kab. Tuban.
Ia mengatakan, kegiatan patroli dan operasi yustisi dilakukan di tempat keramaian dengan sejumlah sasaran yakni di warung dan tempat tempat yang di jadikan ajang nongkrong oleh warga masyarakat dan para pemuda.
"IPDA Sutrisno, S.H juga menambahkan, kegiatan itu dilakukan dengan hibauan keliling dari Desa ke Desa di wilayah kec. Kenduruan guna mensosialisasikan PPKM Darurat dan mengajak masyarakat untuk menaati protokol kesehatan. "Kami memberikan teguran secara lisan pada masyarakat yang melanggar protokol kesehatan dan penutupan warung yang melebihi batas waktu operasional dan memberikan penyuluhan pada pemilik kuliner agar tidak melayani makan di tempat," katanya.
Kegiatan itu untuk mengajak warga masyarakat di wilayah ini untuk bergerak bersama-sama dalam pengendalian penyebaran Covid-19. "Ini sejalan dengan program PPKM Darurat masyarakat diharapkan berperan serta dan bergerak bersama berperan aktif mengendalikan Covid-19 dan memastikan aturan protokol kesehatan telah ditegakkan," katanya.
Pihaknya juga meminta masyarakat untuk saling mengingatkan satu sama lain jika ada yang melanggar protokol kesehatan.
Hadir dalam kegiatan tersebut, PLH. Kapolsek Kenduruan IPDA Sutrisno, S.H, Camat Kenduruan Drs. Joko Purnomo, anggota Polsek Kenduruan, anggota TNI dari Koramil Kenduruan, dan Satpol PP Kec. Kenduruan, Kab. Tuban. (Bang Syarif*red).
Terimakasih atas tanggapan dan komentar anda, kami team Redaksi akan menyaring komentar anda dalam waktu dekat guna kebijakan komonikasi untuk menghindari kata kata kurang pantas, sara, hoax, dan diskriminasi.
Dalam jangka waktu 1x24 jam segera kami balas
Kami tunggu saran dan kritikannya, salam !!!