BONDOWOSO, Mitrajatim.Com - Polres Bondowoso membagikan daging kurban kepada anak yatim piatu dan kaum dhuafa di Idul Adha 1442 H, Selasa (20/7/2021)
Karena pelaksanaannya dilakukan saat Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM), maka penyerahannya dilakukan dengan cara door to door ke rumah masing-masing penerima.
"Kita serahkan langsung ke rumah-rumah melalui bhabinkamtibmas dengan berkendara motor dinas. Kita juga berikan beberapa di antaranya pada pasien Covid-19 yang tidak mampu dan isoman," ungkap Kapolres Bondowoso, AKBP Herman Priyanto.
Ia menyebut langkah ini dilakukan untuk menghindari kerumunan pembagian daging kurban. Mengingat jumlahnya yang memang tak sedikit. Tercatat, ada 750 an penerima.
Adapun hewan kurban yang disembelih yakni ada enam ekor sapi dan 11 ekor kambing. Beberapa ekor di antaranya juga diserahkan ke Pondok Pesantren, Mushollah, Yayasan Yatim Piatu, tokoh agama, serta tokoh masyarakat.
"Di tengah pandemi dan PPKM darurat, kepedulian untuk berbagi sangatlah penting," ujarnya.
Pria akrab disapa Herman ini pun memastikan setiap membagikan ke rumah-rumah, anggotanya juga menyelipkan pentingnya disiplin protokol kesehatan di tengah pandemi.
"Saling mengingatkan agar terus disiplin protokol kesehatan serta saling membantu dan menguatka di tengah pandemi. Termasuk terus mensukseskan vaksinasi," Pungkasnya. (Erna/Red ).
Terimakasih atas tanggapan dan komentar anda, kami team Redaksi akan menyaring komentar anda dalam waktu dekat guna kebijakan komonikasi untuk menghindari kata kata kurang pantas, sara, hoax, dan diskriminasi.
Dalam jangka waktu 1x24 jam segera kami balas
Kami tunggu saran dan kritikannya, salam !!!