Heboh! SMP Negeri 1 Bondowoso Menyabet 3 Piala Dalam Ajang Street Parade Drumband Bondowoso

Redpel
Publiser ~
0

Heboh! SMP Negeri 1 Bondowoso Menyabet 3 Piala Dalam Ajang Street Parade Drumband Bondowoso

Bondowoso, 26 Oktober 2024 mitrajatim.com ~ SMP Negeri 1 Bondowoso berhasil mencuri perhatian dalam ajang Street Parade Drumband Bondowoso yang digelar dengan meriah. Sekolah ini sukses membawa pulang tiga piala sekaligus, menandai prestasi yang membanggakan bagi seluruh keluarga besar SMP Negeri 1 Bondowoso.


Ajang ini diikuti oleh berbagai sekolah dari tingkat SD,SMP, dan SMA se-Kabupaten Bondowoso, dan persaingan ketat terlihat sejak awal kompetisi. Namun, dengan latihan yang disiplin dan semangat tinggi dari para anggota drumband, SMP Negeri 1 Bondowoso berhasil tampil memukau di hadapan para juri dan penonton yang memenuhi sepanjang rute parade.

Ketiga piala yang diraih oleh SMP Negeri 1 Bondowoso terdiri dari:

  1. Juara III Street Parade
  2. Juara III Colour Guard
  3. Juara I Field Commander

Kepala Sekolah SMP Negeri 1 Bondowoso, Gendot Budiyono, mengungkapkan rasa syukur dan bangganya atas pencapaian ini. "Saya sangat bangga dengan kerja keras dan dedikasi seluruh anggota drumband dan para pembina. Semoga prestasi ini dapat menjadi motivasi untuk terus berlatih dan meningkatkan kemampuan," ujarnya.

Prestasi ini disambut gembira oleh para siswa dan guru di sekolah. Bahkan yang lebih mencengangkan lagi setelah mengikuti lomba di Bondowoso team drumband SMPN 1 Bondowoso dengan nama "Gatabasa" melanjutkan mengikuti perlombaan di Banyuwangi hari itu juga mewakili Bondowoso, kedatangan tim drumband "Gatabasa" di sekolah disambut dengan tepuk tangan meriah dari seluruh warga sekolah. Mereka berharap kemenangan ini dapat memotivasi lebih banyak siswa untuk bergabung dalam kegiatan ekstrakurikuler, serta meningkatkan semangat kompetisi di kalangan pelajar.

Ajang Street Parade Drumband Bondowoso tahun ini memang menjadi momen yang membanggakan bagi SMP Negeri 1 Bondowoso. Semoga ke depannya, mereka dapat terus mengukir prestasi dan membawa nama baik sekolah di tingkat yang lebih tinggi. (Ary)

Editor : Redaktur Pelaksana

Publiser : Mitra Jatim

Tags:

Posting Komentar

0Komentar

Terimakasih atas tanggapan dan komentar anda, kami team Redaksi akan menyaring komentar anda dalam waktu dekat guna kebijakan komonikasi untuk menghindari kata kata kurang pantas, sara, hoax, dan diskriminasi.
Dalam jangka waktu 1x24 jam segera kami balas
Kami tunggu saran dan kritikannya, salam !!!

Posting Komentar (0)