" Kusmiati Pj Kades Mrawan berserta Eko Nurhidayat Camat Tapen, menyambut kehadiran Tim Ajudikasi dari ATR/BPN Bondowoso yang dikomandani oleh Andi Sapto Haryoko selaku Ketua Tim Ajudikasi.
Kades Mrawan Kusmiati, setelah beramah tama, ia memberi sambutan dan berpesan pada warganya, menghimbau pada warga agar Sertifikat yang diserahkan oleh Tim Ajudikasi Badan Pertanahan Bondowoso hendaknya dijaga sebaik mungkin," Tuturnya.
Selanjutnya, Eko Nurhidayat selaku Camat Tapen, berpesan dan menghimbau pada warga masyarakat penerima Sertifikat turut berperan aktif memenui kewajiban tidak telat membayar PBB demi kelancaran pembangunan," Himbaunya.
" Di sesi berikutnya, Ketua Tim Ajudikasi PTSL, yang akrap dipanggil Bang Andi, menyampaikan; bahwa Sertifikat yang diserahterimakan sebanyak 103 Serifikat,"Paparnya.
Mewakili Tim Pihaknya menyampaikan, mohon pada masyarakat untuk mematuhi himbauan Bu Kades Juga pesan yang disampaikan Pak Camat Tapen, agar mematuhi kewajiban membayar pajak.
Suasana makin kompak dan semarak, semua jajaran dari Kades, Camat serta Babinsa juga turut hadir, terlihat suasana kekeluargaan nampak guyub penuh kesederhanaan.
Wajah wajah riang nampak pada mimik wajah warga masyarakat yang hadir, mereka dipanggil berurutan untuk serah terima Sertifikat, momen ini tentu diingat benak masyarakat, bahkan Eko Nurhidayat selaku Camat Tapen, bangga dan mengapresiasi momen seperti ini. (Arief-Kus.MJ).
Terimakasih atas tanggapan dan komentar anda, kami team Redaksi akan menyaring komentar anda dalam waktu dekat guna kebijakan komonikasi untuk menghindari kata kata kurang pantas, sara, hoax, dan diskriminasi.
Dalam jangka waktu 1x24 jam segera kami balas
Kami tunggu saran dan kritikannya, salam !!!